Studi Fenomenologis Lansia di Panti Sosial Tresnha Werdha Gau Mabaji Gowa (Phenomenologies Study of Advanced Age in Tresnha Werdha Gau Mabaji Gowa Social House)

Type Working Paper
Title Studi Fenomenologis Lansia di Panti Sosial Tresnha Werdha Gau Mabaji Gowa (Phenomenologies Study of Advanced Age in Tresnha Werdha Gau Mabaji Gowa Social House)
Author(s)
Publication (Day/Month/Year) 2012
URL http://repository.unhas.ac.id/bitstream/handle/123456789/1728/ISI.pdf?...1
Abstract
Hardiyanti, E41108303. Studi Fenomenologis Lansia di Panti Sosial Tresnha Werdha Gau Mabaji Gowa. Dibimbing oleh Pembimbing I, Rahmat Muhammad dan Pembimbing II yakni Mansyur Radjab. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui interpretasi lansia yang ada di Panti Sosial Tresnha Werdha Gau Mabaji Gowan terhadap keluarga mereka dan mengetahui intrepretasi Lansia terhadap Panti Sosial Tresnha Werdha Gau Mabaji Gowa serta Interpretasi Lansia terhadap masa depan. Subyek dalam penelitian ini adalah 5 orang lansia yang ada di Panti sosial Tresnha Werdha Gau Mabaji Gowa dan para lansia yang telah menetap di Panti Sosial Tresnha Werdha Gau Mabaji Gowa minimal 1 (satu) bulan.Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif yaitu penelitian dengan memberikan gambaran secara jelas dan sistematis terkait dengan objek yang diteliti demi memberi informasi dan data yang valid terkait dengan fakta dan fenomena yang ada di lapangan. Sedangkan dasar penelitian penelitian yang digunakan dan dilakukan secara intensif terperinci dan mendalam terhadap suatu objek yang diteliti. Hasil peneltian ini mengungkapkan bahwa Latar belakang sehingga lansia memilih untuk tinggal di Panti Sosial Tresnha Werdha gau Mabaji Gowa adalah karena adanya masalah dengan keluarga misalnya masalah ekonomi keluarga, ketidak cocokan terhadap sanak saudara mereka dan tidak ingin membebani keluarga. Para lansia kebanyakan memilih untuk tinggal di panti karena disana mereka bisa mendapatkan suatu kenyamanan dibandingkan tinggal dirumah sendiri. Dan Interpretasi para lansia kemasa depannya kebanyakan lebih memilih untuk tinggal di panti semasa tuanya sampai akhir hayat dengan meluangkan waktunya dengan beristirahat yang cukup.

Related studies

»