Type | Working Paper |
Title | Trends of Maternal Health Services Implementation in Indonesia (Data Analysis Susenas 2001, 2004 and 2007) |
Author(s) | |
Publication (Day/Month/Year) | 2014 |
URL | http://oaji.net/articles/2015/820-1432783335.pdf |
Abstract | Status kesehatan ibu dan anak di Indonesia sampai saat ini masih harus menjadi perhatian karena angka kematian ibu dan angka kematian bayi yang masih tinggi. Rendahnya kesadaran masyarakat akan pelayanan kesehatan oleh tenaga kesehatan yang terampil merupakan faktor yang perlu diperhatikan dalam menangani persoalan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui trend pemanfaatan tenaga kesehatan penolong kelahiran di Indonesia tahun 2001–2007. Metode: Analisis menggunakan data Survey Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) Kor tahun 2001, 2004 dan 2007. Disain penelitian menggunakan disain Cross Sectional. Ruang lingkup wilayah penelitian meliputi seluruh provinsi di Indonesia. Hasil: penelitian menunjukkan bahwa dalam kurun waktu tujuh tahun (2001–2007), pola pemanfaatan penolong kelahiran di Indonesia menunjukkan kecenderungan penggunaan tenaga kesehatan (dokter dan bidan) sebagai penolong kelahiran Hasil analisis bivariat pada faktor kepulauan, pendidikan ibu, usia ibu, kepemilikan jaminan pembiayaan/asuransi kesehatan, dan sosial ekonomi terhadap klasifikasi desa/kota ikut berperan dalam pemilihan tenaga persalinan. Saran: mengupayakan kerja sama lintas sektor untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat serta perbaikan akses pelayanan kesehatan di perdesaan akan sangat bermanfaat bagi masyarakat. |
» | Indonesia - Survei Sosial Ekonomi Nasional 2001 |